Informasi Tentang Penyakit Demam Berdarah
08.40
Diposting oleh Bu' Nas
Informasi Tentang Penyakit Demam Berdarah
Berikut ini kami berikan Informasi Tentang Penyakit Demam Berdarah yang kami kutif dari berbagai sumber. Mudah- mudahan dapat bermanfaat untuk anda dan keluarga. Amin.
Apa Itu Demam Berdarah
Penyakit Demam Berdarah merupakan penyakit akut yang disebabkan oleh infeksi virus yang dibawa oleh nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus betina yang umumnya menyerang pada musim kemarau dan musim hujan. Virus tersebut menyebabkan gangguan pada pembuluh darah kapiler dan pada sistem pembekuan darah sehingga mengakibatkan pendarahan.
Demam berdarah dengue ( DBD) adalah demam virus akut yang umumnya disertai sakit kepala, nyeri otot sendi atau tulang, gejala-gejala penurunan jumlah sel darah putih ( leukopenia). DBD ini ditunjukan dengan gejala klinis seperti demam tinggi, fenomena pendarahan, sering dengan pembesaran hati dan pada beberapa kasus yang parah ditandai dengan gangguan sirkulasi.
DBD bukanlah penyakit batu karena terjadi hampir setiap tahun seirng dengan perubahan musim, dari musim penghujan ke musim kemarau. Masyarakat indonesia sudah tahu tanda-tanda dan cara penularan penyakit DBD karena DBD masuk ke indonesia sejak 36 tahun lalu. Pencegahannya sederhana juga dan tidak menggunakan tekhnologi tinggi sepreti pada kasus SARS yang untuk memastkan penyakitnya perlu pemeriksaan laboratorium di Atlanta. Hanya saja untuk memberantas DBD diperlukan langkah jelas dengan menumbuhkan perubahan sikap dan kesadaran semua pihak, terutama masyarakat daam menjaga kebersihan lingkungannya.
Bagaimana Demam Berdarah Bisa Terjadi ?
Mekanisme pertama, transmisi vertikal dalam tubuh nyamuk, Virus dapat ditularkan oleh nyamka betina pada telurnya, yang nantinya akan menjadi nyamuk. Virus juga dapat ditularkan dari nyamuk jantan pada nyamuk betina melalui kontak seksual.
Mekanisme kedua, transmisi virus dari nyamuk ke dalam tubuh mahluk vertebrata dan sebaliknya, yang dimaksud mahluk vertebrata disini adalah manusia dan kelompok kera tertentu.
Nyamuk sendiri mendapat virus pada saat menggigit manusia sebagai mahluk vertebrata yang saat itu darahnya mengandung virus dengue. virus ini akan sampai ke lambung nyamuk dan mengalami replikasi atau memecah diri untuk berkembang biak, kemudian akan bermigrasi dan akhirnya sampai di kelenjar ludah.
Virus memasuki tubuh manusia lewat gigitan nyamuk yang menembus kulit. Aedes aegypti betina bersifat intermittent feeder yaitu melakukan pengisapan darah berulang kali sebelum merasa dirinya kenyang. Sifat inilah yang menjadi penyebab nyamuk Aedes aegypti dalam saat yang sama dapat menginfeksi beberapa orang dalam satu keluarga atau dalam area yang berdekatan.
Empat hari kemudian virus akan mereplikasi dirinya dengan cangat cepat, jika jumlahnya sudah cukup virus akan memasuki sirkulasi darah dan mulai saat itulah manusia yang terinfeksi akan mengalami gejala panas. Tapi reaksi tubuh manusia terhadap virus ini dapat berbeda, perbedaan reaksi ini juga memanifestasikan perbedaan gejala klinis dan perjalanan penyakit.
Pencegahan Penyakit Demam Berdarah
Biasanya penyakit DBD akan menyerang orang-orang yang tinggal di daerah pinggiran, kumuh, lembab serta anak- anak berusia di bawah usia 15 tahun. Namun, orang perumahan juga tidak menutup kemungkinan terserang DBD jika banyak air tergenang baik di pot-pot bunga atau kolam ikan yang jernih airnya.
Pemberantasan sarang nyamuk meliputi 3M- Plus yaitu:
- Menguras tempat Penampungan air secara teratur
- Mengubur berang bekas yang dapat menampung air
- Menutup rapat penampungan air dan memberikan abate untuk membunuh jentik-jentik nyamuk.
Tindakan Apa Yang Harus Dilakukan Jika Seseorang Terkena DBD ?
Jika seseorang terkena penyakit DBD pertolongan pertama yang bisa dilakukan adalah memberi minum sebanyak- banyaknya dengan air yang sudah masak, seperti air susu, teh, air bening, oralit atua air minum lainnya. Sementara si penderita dapat di kompress dengan air dingin/air es dan diberi obat penurun panas seperti parasetamol.
Demikian Informasi Tentang Penyakit Demam Berdarah yang dapat kami berikan. Jika anda berniat untuk melakukan pengobatan secara herbal kami berikan solusi Jelly Gamat Goldg sebagai Obat Herbal Untuk Demam Berdarah. Semoga bermanfaat.
This entry was posted on October 4, 2009 at 12:14 pm, and is filed under
Artikel Kesehatan
. Follow any responses to this post through RSS. You can leave a response, or trackback from your own site.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar